Pesan dan Beli Tiket Kereta Api Via Blackberry ( BB )



Terhitung mulai hari ini, PT Kereta Api Indonesia (KAI) meluncurkan program aplikasi pembelian tiket kereta api lewat BlackBerry (BB). Pesan tiket sampai pilih tempat duduk bisa lewat aplikasi ini.

Aplikasi resmi pembelian tiket KA di BlackBerry Application World utk OS 5/6/7 akan diluncurkan 27 Agustus 2013 di Jakarta. Aplikasi bernama 'Kereta Api Indonesia' di App World BB Indonesia kini dapat langsung anda download pada link berikut: http://appworld.blackberry.com/webstore/content/32710890

Kereta Api Indonesia-official mobile application adalah aplikasi mobile pada smartphone BlackBerry yang didesain oleh tim IT KAI, di mana aplikasi ini menghadirkan kemudahan-kemudahan yang diharapkan, bagi masyarakat Indonesia, tidak perlu lagi pergi dan antre di loket untuk membeli tiket, sehingga bisa pesan tiket di manapun dan kapanpun.

Fitur-fitur dalam aplikasi ini antara lain:
- Pemesanan tiket untuk keberangkatan H-2 sampai H-90
- Tampilan interface pengguna yang simple dan mudah dimengerti
- Bisa pilih tempat duduk sendiri
- Integrasi dengan calendar di BB masing- masing pengguna, di mana batas waktu bayar dan waktu keberangkatan akan ada reminder- nya
- Pembayaran dengan channel yang luas (Payment Point, Minimarket, dan ATM).@

Subscribe to receive free email updates: